Hi semuanyaaaa~
Sorry for lack of updates yaa~
Akhirnya bisa tulis blog juga setelah disibuk kan dengan urusan kantor yang naudzubilaaa~
Oh iya, Selamat Hari Raya Idul Fitri ya, Mohon Maaf Lahir dan Batin :D
Hari ini aku bakal nulis tentang salah satu brand detox yang so far OK banget menurut aku.
Sebelumnya aku mau cerita bagaimana aku bisa mengenal brand ColdPress ini. Dulu banget nih, aku pernah ngelihat brand ini muncul di beberapa page punya selebgram, tapi aku juga nggak begitu notice tentang keberadaan brand ini sampai akhirnya -sekitar 1 bulan yang lalu- Enggar (yang super ganteng, kece, dan baik hati) menawarkan produk ColdPress untuk aku coba. Honestly aku super happy dan menyambut baik tawaran dari Enggar.
Maaf ya Enggar kalau baru bisa update post nya sekarang *sungkem**plak*
Sebelum aku meng-iya-kan tawaran Enggar, aku browsing dulu nih mengenai ColdPress. Kalian bisa cek website mereka di http://coldpress.co.id/
Setiap kalian buka web mereka untuk pertama kali, kalian bakal melihat tampilan ini sebelum kalian masuk ke menu utamanya, which is really helpful. Kenapa? Nanti aku jelaskan ya *kedip genit*
http://coldpress.co.id/ |
THE JUICE STORY
Cold Press Indonesia was founded based on the passion for a healthy and balanced lifestyle. We believe that people in general realize the importance of health, but are bounded by inconvenience to access healthy products. Cold Press main purpose is to cater the busy city dwellers to live healthier through nutritious intakes.
Years of living unhealthy have forced Cindy Leo (Founder) and Horlix Leo (Co-Founder) to find ways of improving their life. With both at the borderline of obesity, Cindy and Horlix suffered from self confidence issues and disease vulnerability. Their pursuit of a healthy lifestyle started when Cindy took on Food Science & Nutrition degree while Horlix followed a strict nutrition and fitness regime. Through study and in-depth research they found that long term health is a combination of continuous reminders, maintenance and habit.
Cindy and Horlix were soon captured by the benefits of cold press juices as a continuous reminder towards a healthy lifestyle. With their successful transformation, Cindy and Horlix developed a passion towards a healthy lifestyle, and eagerness to help others create their own inspiring success stories. Both also realized how Cold Press juice would nicely fit into the high paced way of life that most people in major cities lives in. Hence leads to the start of a new chapter, initiated by the establishment of Cold Press Indonesia. - taken from http://coldpress.co.id/the-juice-story
Setelah kalian masuk ke laman web mereka, kalian bakal disuguhi tampilan web yang super segar dengan dominan warna putih dan aksen green-orange sesuai dengan logo ColdPress.
Nah dari sini kalian bakal dapet banyak informasi tentang program yang ditawarkan oleh ColdPress.
http://coldpress.co.id/choose-your-detox-programs |
Untuk program ku yang kemarin, Enggar sengaja memilih program Skin Glow & Weight Maintenance. Mungkin karena background ku beauty blogger begitu kah, Enggar?
http://coldpress.co.id/product/detail/skin-glow-weight-maintenance |
http://coldpress.co.id/product/detail/skin-glow-weight-maintenance |
Details
Our Skin Glow & Weight Maintenance signature detox.. formulated for those of you to look have a bright clear skin and lose 1-4 kg along the way! We all know how important it is to consume our daily greens to have good bowel movements and better nutrition absorption..and most importantly.. skin complexion!
Well,
Well,
Penjelasannya indeed sangat menggiurkan. Bukan begitu sodara-sodara?? Hahaha. Tapi sebelum dapet kulit yang sehat dan body yang aduhai, perjuangan untuk mendapatkan produk ini sungguh sangat luar biasa, sodaraaa!
Jadi, seminggu sebelum produk ini dikirim dengan selamat ke Surabaya, Enggar menjelaskan kalau pihak ColdPress cuma bisa ngirim program 2days detox untuk Skin Glow & Weight Maintenance karena posisiku ada di Surabaya, dan aku harus mengambil produknya sendiri ke Cargo Garuda. Dalam pikiranku, 'program dua hari aja, pasti kotaknya nggak besar'. Dengan berbekal motor bebek dan teman di boncengan belakang, berangkatlah kami ke Garuda Cargo. Nyampe di sana, ternyata kotaknya SEGEDE GABAN SODARAAAAA! Bisa kebayang perjuangan bawa kotaknya naik motor bebek? Wuakakakakak!
Asli asa gembeeeel xDD~ |
Dan di dalam kotak besar segede gaban itu ada satu styrofoam berisi botol-botol cantik (they're indeed pretty! labelnya, warnanya, botolnya, semua cantik!) ini dalam dua bungkus plastik besar~ (sorry kalau nggak ada foto kardusnya waktu pertama kali dibuka, kerena kerdusnya udah nggak berbentuk. hiks~).
Selain detox juice itu, Enggar juga kirim 6 (atau 8 ya?) daily juice dalam ukuran botol yang lebih kecil. Kaya yang aku posting di instagram aku ini. Have you followed my instgram? OMG Please do follow! *slapped. Asli, daily juice ini enaaaaaak banget! Dan bisa diminum anytimee~
Nah, untuk program detoxnya, kita harus minum 6 botol juice ini dalam sehari. Tiap botol punya jatah waktu 2 jam untuk segera dihabiskan setelah dibuka Dan ada jeda waktu 1 jam sebelum kita minum botol yang selanjutnya.
Gimana caranya kita bisa tahu botol mana yang harus diminum?? Tenaaang, tiap botol punya angka di tutupnya, jadi kita bisa dengan mudah menentukan botol mana yang harus kita minum selanjutnya. Karena waktu itu aku lagi puasa, Enggar bilang aku harus minum 2 botol waktu sahur dan 4 botol pada waktu buka puasa. Bisa kebayang aku sahurnya jam berapa?? Wkwkwkw. Aku harus bangun sahur jam 1 malam lumayan sekalian tahajud, trus minum botol yang pertama sampai kira-kira jam 2. Karena 1 botol itu mustahil banget aku bisa ngabisin dengan cepat. It's hugeeee! Dan juice nya dingin, jadi agak ngilu juga di gigi sama kepala kalau minumnya cepet-cepet. Nah, setelah itu aku tunggu sampai jam 3, baru aku minum botol kedua sampai jam 4 shubuh.
Waktu buka, aku minum dari setengah 6 sore. Nah, waktu buka puasa ini minumku bisa jauh lebih cepet. 1 botol bisa makan waktu 20 mmenitan lah (kehausan kali ya, wkwk). Karena minumnya cepet, 4 botol bisa habis sebelum jam 12 malam. Trus tidur sejam dan lanjut minum lagi jam 1 malam.
1. Green Boost:
Kale, Lemon, Bok Choy, Green Lettuce, Celery, Romaine Lettuce, Apple, Spinach, Cucumber, Mexican Turnip
2. Lean Green:
Pear, Orange, Cucumber, Lettuce, Kale, Spinach
(Bisa kebayang, waktu sahur minum beginian? Rasanya kaya ngunyah sayur mentah dalam jumlah besar dan dalam waktu yang bersamaan! Lololol)
3. Roots Exotic:
Beet, Carrot, Apple, Cucumber, Ginger, Lemon
4. Longevity Juice:
Blueberry, Grape, Cucumber, Apple, Pear
5. Lean Green:
Pear, Orange, Cucumber, Lettuce, Kale, Spinach
dari semua varian, ini yang PUALING ENAK menurutku. Yumm~ |
6. Fountain of Youth:
Strawberry, Blueberry, Apple, Cucumber, Carrot
GG IMPRESSION
GG IMPRESSION
Impression ini aku tulis dengan sejujur-jujurnya dari hati yang paling dalam dan sesuai dengan efek yang aku dapat setelah menjalankan program detox dari ColdPress. Sebelum aku menjalankan program detox, beginilah keadaan kulitku.
Full of redness, flaky skin dan bruntusaaan. Sorry for low quality pic~ |
Setelah minum ColdPress selama dua hari, beginilah hasil kulitku. Ini sumpah demi apapun, beneran jadi bersih. Semua bruntus, redness, flaky skin kaya dibilas habis sama ColdPress *sungkem*.
Setelah minum ColdPress. Completely bareface and no filter, direct sunlight~ |
Jadilah aku cerita ke Enggar dengan menggebu-gebu kalau kulit aku jadi bersih banget. Trus Enggar tanya, 'turun berapa kilo, Gee?' Asli lah, kalau Enggar nggak tanya, aku bakal sama sekali lupa kalau program detox ini ada 'Weight Loss' nya. Jadilah aku timbang berat badanku dan turun 2kg dalam dua hari! *kayang*. Karena memang setelah aku menjalankan program detox ini, buang air besar jadi lancar banget, udah gitu pipis mulu tiada henti *alah* dan di badan pun rasanya enteng banget. Tapi aku sempet ngeluh ke Enggar kepalaku suka pusing-pusing selama detox. Kata Enggar itu wajar karena aku nggak konsumsi garam sama sekali. Tapi aku bilang ke Enggar kalau aku ada anemia dan mungkin kena pengaruh Cucumber yang jadi salah satu bahan Detox Juice nya. Dari situ Enggar bilang, kalau aku ada anemia, harusnya pakai program detox yang Classic. Naaah, inilah yang aku bilang di awal tadi.
Setiap kalian buka web mereka untuk pertama kali, kalian bakal melihat tampilan ini sebelum kalian masuk ke menu utamanya, which is really helpful, karena kalian bisa konsultasi kesehatan dulu sebelum memilih program Detox yang ditawarkan ColdPress *thumbs up*.
Oh iya, hampir lupa, detox juice mereka ini cuma tahan 3 hari dan harus segera dihabiskan karena ColdPress sama sekali nggak pakai bahan pengawet! Jadi, selain rasanya enak, kalian juga bener-bener dapat manfaat yang luar biasa dari kebaikan alam buat tubuh kalian. So, tunggu apalagi? Buruan cek web mereka dan dapatkan manfaat ColdPress!
Website:
Instagram: